PortalBeritaAntara.live adalah portal berita online yang menyajikan informasi terkini dan terpercaya dari berbagai bidang, termasuk kriminal, olahraga, otomotif, dan politik
Berita  

Jokowi Memamerkan Hal Ini dalam Pidatonya di Depan Biden dan Rekan-rekannya

Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) hadir dalam forum APEC CEO Summit yang digelar di San Francisco, Amerika Serikat, pada Kamis waktu setempat. Dalam pidatonya, Presiden Jokowi menyampaikan betapa Indonesia adalah pilihan yang tepat dan menjanjikan bagi para pengusaha untuk berinvestasi.

“Pertumbuhan ekonomi Indonesia diprediksi akan tumbuh dengan baik dan Indonesia memiliki begitu banyak potensi besar, dari kekayaan sumber daya alam, tenaga kerja produktif, pasar yang besar, stabilitas ekonomi dan politik yang terjaga, hingga komitmen yang kuat untuk menciptakan iklim investasi yang kondusif dan kompetitif,” terang Presiden Jokowi dikutip dalam akun intagram resminya, Jumat (17/11/2023).

Presiden Jokowi mengatakan, terdapat sejumlah sektor prioritas Indonesia yang dapat menjadi peluang investasi, salah satunya adalah sektor hilirisasi industri. “Dan sebagai negara dengan cadangan nikel terbesar, Indonesia tengah berproses dalam membangun ekosistem kendaraan listrik terintegrasi,” kata Jokowi.

Adapun untuk sektor prioritas lain adalah dalam hal transisi energi di mana Indonesia memiliki potensi energi baru terbarukan (EBT) sebesar 3.600 gigawatt.

Indonesia, kata Presiden Jokowi, juga sedang membangun Green Industrial Park seluas 30 ribu hektare. “Untuk pengembangannya dibutuhkan investasi, pengetahuan, teknologi terkini untuk menghasilkan nilai tambah sekaligus menyejahterakan masyarakat secara berkelanjutan,” ujar Jokowi.

Tak terlupa, prioritas Indonesia selanjutnya adalah pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN). Presiden Jokowi menyebutkan bahwa IKN merupakan kota berkonsep pintar berbasis hutan dan alam. Pembangunan IKN tersebut memiliki potensi investasi yang terbuka dalam sejumlah sektor.