portal berita online terbaik di indonesia
Berita  

Bos ID Food & Strategi Transformasi Bisnis Holding BUMN Pangan

Jakarta, CNBC Indonesia- Holding BUMN Pangan ID Food terus mendorong kinerja bisnis sektor pangan guna mencapai target laba bersih perusahaan naik 30% menjadi Rp160 miliar pada 2024.

Direktur Utama ID Food, Sis Apik Wijayanto mengatakan pembentukan Holding BUMN Pangan yang dilakukan sejak 2022 terus menunjukkan peningkatan kinerja dan perannya terhadap perekonomian RI.

ID Food menargetkan transformasi bisnis dari 16 perusahaan BUMN pangan selesai 2025 dengan 8 lini bisnis yakni gula, peternakan, garam, perikanan, tanaman pangan, perdagangan dan logistik, retail dan non food, dan supporting.

Selain perbaikan kinerja keuangan dan SDM, ID Food juga mengincar peluang bisnis untuk meningkatkan aset sekaligus menekan liabilitas.

Seperti apa strategi pengembangan bisnis ID Food? Selengkapnya simak dialog Shinta Zahara dengan Direktur Utama ID Food, Sis Apik Wijayanto dalam Squawk Box, CNBC Indonesia (Kamis, 12/09/2024)